Kali ini saya akan menulis review pribadi saya tentang
aplikasi pesan, transaksi, dan game. Langsung aja ke postingannya
My Telkomsel
Telkomsel terus berusaha memberikan kualitas, layanan dan
pengalaman pengguna yang terbaik bagi pengguna smartphone di jaringannya. Salah
satu langkah Telkomsel itu adalah dengan menghadirkan aplikasi MyTelkomsel yang
ditujukan bagi pengguna smartphone dan tablet
Dengan fitur yang tersedia di aplikasi seperti
· Isi dan transfer Pulsa
· Beli paket data
· Telkomsel Poin
· T-Cash
· Beli Voucher Game
Review saya terhadap aplikasi My Telkomsel adalah cukup.
• Untuk fitur cek pulsa dan paket aplikasi ini sangat membantu
tanpa harus memakai dial *888# atau *363#
• Fitur transaksi pembelian paket juga sangat mudah dengan hanya
siap sedia pulsa sesuai harga paket. Atau bisa juga melalui kartu kredit
• Fitur telkomsel poin bisa mengoptimalkan hadiah ketika membeli
pulsa. Poin tersebut nantinya bisa ditukarkan menjadi voucher belanja dan voucher
makan
WhatsApp
adalah aplikasi pesan instan untuk smartphone, jika dilihat dari fungsinya
WhatsApp hampir sama dengan aplikasi SMS yang biasa Anda pergunakan di ponsel
lama. Tetapi WhatsApp tidak menggunakan pulsa, melainkan data internet. Jadi,
di aplikasi ini sobat tak perlu khawatir soal panjang pendeknya karakter. Tidak
ada batasan, selama data internet sobat memadai.
Meskipun merupakan aplikasi pesan instan, ada yang unik dari
WhatsApp. Jadi, sistem pengenalan kontak, verifikasi dan pengiriman pesan tetap
dilakukan melalui nomor ponsel yang sudah terlebih dahulu didaftarkan. Cara ini
berbeda dengan BBM yang menggunakan PIN, ataupun LINE yang selain nomor ponsel
juga mendukung email, dan nama pengguna.
Review saya terhadap aplikasi WhatsApp adalah terbaik.
• Dengan login menggunakan nomor telepon tentunya membuat
kemudahan tersendiri
• Kualitas pesan, telepon dan Video Call sudah sangat baik (tergantung sinyal data)
• Ini merupakan aplikasi messaging yang paling ringan, user
friendly dan tidak pernah ngiklan.
PUBG Mobile
Battle Royale yang mereka tawarkan di sini adalah sebuah
seri game kompetitif multiplayer baru yang mengusung konsep serupa di dalam
gameplay, yang percaya atau tidak merupakan sesuatu yang sudah berusaha
diadaptasikan di masa lalu, namun tak pernah berhasil. PUBG memuat pertempuran
100 orang secara bersamaan di sebuah area yang besar, yang kesemuanya datang
tanpa perbekalan apapun. Setiap dari mereka harus memperkuat dan mempersenjatai
diri mereka dengan apapun yang mereka temukan di arena yang ada, dari sekedar
panci penggorengan untuk senjata melee, body armor untuk menahan sedikit laju
peluru, hingga senjata api kaliber berat. Terkadang, Anda juga bisa menemukan
kendaraan air ataupun darat untuk ekstra mobilitas. Selanjutnya? Seperti versi
film yang menjadi basis inspirasinya, game ini berakhir lugas. Anda “hanya”
perlu bertahan hingga akhir, dan menjadi satu-satunya player yang selamat di
tengah pertempuran ganas ini. Tidak banyak ada kesempatan bersembunyi hanya di satu
tempat saja, karena daerah dimana Anda bisa bergerak juga akan terus diperkecil
seiring dengan waktu berjalan. Yang Anda temukan adalah sebuah arena besar yang
akan terus memaksa Anda untuk berhadapan dengan satu sama lain.
Review saya terhadap Game PUBG Mobile adalah “Keren,
battle royale dalam genggaman”.
• Karena diadaptasi dari PUBG versi PC (Steam) yang berbayar dan
tentunya harus memiliki PC/laptop, peluncuran versi mobile tentu sangat
diminati para player, Apalagi PUBG mobile bisa di unduh di Google Play secara
gratis.
• Interface dan mekanisme dari game ini hampir sama seperti versi
PC tetapi disesuaikan dengan ukuran ponsel agar optimal
• Grafik dari game ini juga realistis, karena ukuran game yang
mencapai 1 GB mungkin ini setara dengan kualitasnya.
• Ada mode ranked yang bergengsi dan misi/event menarik untuk
diselesaikan player.
• Fitur squad yang disukai para player untuk bermain bersama
(mabar) demi mendapatkan “Chicken Dinner”
• Game ini selain melatih skill individu juga melatih teamwork
untuk sama-sama survive dalam game.
Mungkin itu saja review dari saya, semoga bermanfaat dan
perlu diketahui itu merupakan aplikasi terbaik menurut saya. Sampai jumpa di
postingan selanjutnya.
Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon